MATERI 9 KELAS 7

 

Kamis, 12 November 2020-11-08                                                                   Partini 7H

                                                                                                                        Unit Pembelajaran

                                                                                                                        LHO

                        MATERI KE-9 BAB 4 LAPORAN HASIL OBSERVASI

 

A.    Mengidentifikasi Teks Hasil Laporan

 

1.      Mengenali Ciri Tujuan dan Isi Teks Hasil Observasi

 

Dikatakan laporan hasil observasi karen:

a.       Isi yang dibahas adalah ilmu tentang suatu objek / konsep.

b.      Objek yang dibahas bersifat umum.

c.       Bertujuan menjelaskan dari sudut pandang ilmu.

d.      Objek atau hal yang dibahas secara sistematis.

e.       Memerinci objek atau hal secara sistematis.

 

Teks laporan hasil observasi adalah teks yang berfungsi untuk memberikan informasi tentang suatu objek atau situasi, setelah diadakannya investigasi / penelitian secara sistematis.

Laporan hasil observasi bisa berupa hasil riset secara mendalam tentang suatu benda, tumbuhan, hewan, konsep / ekosistem tertentu.

Teks laporan hasil observasi biasanya berisi tentang fakta-fakta yang bisa dibuktikan secara ilmih.

 

2.      Mengidentifikasi Ciri Bahasa Teks Laporan Hasil Observasi

 

a.       Mendaftar Istilah pada Teks Hasil Observasi

Istilah adalah kata atau gabungan kata yang cermat mengungkapkan makna konsep, proses, keadaan, atau sifat yang khas dalam bidang tertentu.

Contoh istilah biologi:

Abiotik, amputasi, anatomi, antioksida, asimilasi, aorta, benangsari, ekosistem, embrio, empat sehat lima sempurna, genetika, hermaprodit, insekta, komplikasi, kornea mata, penyerbukan silang, sporadik, transpantasi, umbi batang, vaksin.

 

b.      Mendaftar Kalimat Definisi

c.       Mendaftar Kalimat Klasifikasi

Contoh:

Kalimat utama             : Dalam kehidupannya, lebah mempunyai sistem                                                          pembagian kerja yang baik.

 

Gagasan utama            : Sistem pembagian kerja yang baik.

 

B.     Menyimpulkan Isi Teks Laporan Hasil Observasi yang Berupa Buku Pengetahuan yang Dibaca dan Didengar

 

1.      Menyimpulkan Isi Teks Hasil Observasi yang Didengar dalam Bentuk Diagram

2.      Menyimpulkan Gagasan Pokok Teks Hasil Observasi

Cara mencari gagasan utama pada teks laporan hasil observasi:

1.      Mendaftar kata-kata kunci pada teks.

2.      Menentukan bagian-bagian pada teks hasil observasi.

3.      Memetakan paragraf (memilih kalimat yang utama dan kalimat penjelas).

4.      Menentukan kalimat utama.

5.      Menentukan inti kalimat utama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PROLOG

Assalamualaikum  Hai Anank-anak semua, apa kabar berjumpa kembali dengan ibu tuk belajar Bahasa Indonesia, semoga kita selalu diberikan kese...